Peringati Nuzulul Qur’an di Nabire, Wabup Ajak Umat Perkuat Persaudaraan dan Keimanan

Nabire – Papuapatrolie-news.com, Peringatan Nuzulul Qur’an 1446 H di Kabupaten Nabire berlangsung dengan khidmat di Masjid Agung Nabire, Sabtu malam (16/3). Acara yang diinisiasi oleh organisasi kemasyarakatan Islam ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, tokoh agama, serta pejabat daerah.

Dalam tausiyahnya, Ustadz Agus Sholahuddin, S.H.I., menekankan pentingnya memahami dan mengamalkan ajaran Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

“Peringatan Nuzulul Qur’an bukan hanya sekadar seremonial, tetapi momentum bagi kita untuk lebih dekat dengan Al-Qur’an dan mengaplikasikan nilainya dalam kehidupan,” ujar Ustadz Agus.

Wakil Bupati Nabire, Burhanuddin Pawennari, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan harapannya agar peringatan Nuzulul Qur’an dapat menjadi ajang refleksi diri dan mempererat persaudaraan antarumat Islam.

“Kami berharap peringatan ini semakin memperkuat pemahaman dan pengamalan nilai-nilai Al-Qur’an di tengah masyarakat. Semoga dapat membentuk pribadi yang lebih bertakwa serta memperkokoh ukhuwah Islamiyah di daerah kita,” ujarnya.

Acara ini juga dihadiri oleh Kapolres Nabire, Dandim, serta pimpinan organisasi Islam seperti PHBI dan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Nabire. Mereka sepakat bahwa peringatan Nuzulul Qur’an bukan sekadar agenda tahunan, tetapi juga momen penting untuk memperdalam pemahaman agama dan memperkuat spiritualitas umat.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh tokoh agama setempat, sebagai wujud harapan agar Nabire senantiasa diberkahi dan masyarakatnya semakin mencintai serta mengamalkan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. (Red)

banner 400x130

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *